Ujungpensil.com, Pangkalpinang – Cabor Pencak Silat IPSI Kota Pangkalpinang Hadiri Rapat Kerja KONI Kota Pangkalpinang Tahun 2024, yang di gelar di Sun Hotel Pangkalpinang. Sabtu (20/07).
Kegiatan Rapat Kerja dibuka secara resmi oleh Pj Walikota Pangkalpinang yang diwakili oleh Drs Juhaini Plt Asisten 2 Setda Pangkalpinang dan turut hadir, Kepala Dispora Pangkalpunang, Ketua Koni Propinsi, Bakeuda Pangkalpinang, Inspektorat Pangkalpinang, Bappeda Pangkalpinang dan Ketua Cabor se-Pangkalpinang.
Dalam sambutannya, Juhaini sebelum membuka secara resmi kegiatan Rapat Kerja KONI Kota Pangkalpinang, sampaikan Pemkot Pangkalpinang selalu support dan mendukung Program-program KONI Kota Pangkalpinang.
“Dalam menghadapi Porprov ke VII tahun 2026, Kota Pangkalpinang sebagai tuan rumah, kita harus bisa menjadi juara umum”, tuturnya.
Sementara itu Fauzi selaku ketua KONI Kota Pangkalpinang menyampaikan dalam sambutannya, Rapat Kerja KONI Kota Pangkalpinang dalam agenda Porprov VII tahun 2026 mengusung tema ” Melalui Pekan Olahraga Kota Pangkalpinang, Kita Raih Kembali Kota Pangkalpinang Menjadi Juara Umum dalam ajang 4 Tahun Sekali Pekan Olahraga Provinsi VII Tahin 2026 di Kota Pangkalpinang”.
“Kita laksanakan Rapat Kerja ini untuk membahas berbagai hal, diantaranya: membahas pembinaan, perencanaan, pengawasan, Program kerja, permasalahan, perumusannya”, terangnya.
Fauzi juga sampaikan, kami harap seluruh cabor kota pangkalpinang berkomitmen mensukseskan perhelatan 4 tahun sekali ini, tingkatkan prestasi yang dapat mengharumkan nama Kota Pangkalpinang.
Ditempat yang sama Romandhona Setyawan, A.P., S.H., M.H., C.Med., Ketua Harian Cabor IPSI Kota Pangkalpinang sampaikan, siap mendukung program kerja KONI Pangkalpinang dalam meraih juara umum di kejuaraan Porprov VII tahun 2026 di Kota Pangkalpinang.
“Cabor Pencak Silat akan kita siapkan secara maksimal kesiapan para atlet dalam menyambut perhelatan 4 tahun sekali ini”, katanya dengan semangat.
Semoga Atlet IPSI Pangkalpinang bisa menjadi pendulang medali terbanyak, dan bisa menjadi Juara Umum di Cabor Pencak Silat pada Porprov VII Tahun 2026 yang akan dilaksanakan di Kota Pangkalpinang. (Red/Aswin).