Ujungpensil.com, Pangkalpinang – Pemuda Panca Marga (PPM) Kota Pangkalpinang Salurkan Bantuan Kepada Anak Yatim/Piatu. Bertempat di Panti Asuhan Baiturrahmah Annur Kelurahan Parit Lalang Kecamatan Rangkui Kota Pangkalpinang. Kamis (04/04/24).
Bantuan yang disalurkan diantaranya :
- Springbed : 35 buah
- Lemari : 1 unit
- Kursi : 4 buah
- Pakan Ikan Lele : 2 Karung.
Hampir Seluruh bantuan di berikan oleh para pendonatur dalam bentuk barang, yang di salurkan melalui PPM Kota Pangkalpinang untuk Anak Yatim/Piatu.
Disaat dihubungi melalui telp oleh awak media, aswin Wakil Ketua PPM Pangkalpinang menyampaikan kami keluarga Besar PPM merasa sangat bangga dan berharga, dimana dapat menyalurkan bantuan kepada anak yatim/piatu, meskipun bantuan itu dari para pendonatur dan kami cuma menyalurkan.
“Ada 2 hal yang menjadikan kebanggaan kami, yang pertama kami bisa berbuat kebaikan dengan membantu anak yatim/piatu, yang kedua kami dipercayai oleh para pendonatur yang menitipkan jariahnya kepada kami” ucap aswin.
Ia juga berdoa, Semoga kami bisa amanah dan istiqomah dalam menjaga kepercayaan para pendonatur. Semoga para pendonatur selalu diberi kesehatan, murah rejeki dan mendapat keberkahan.
Sementara itu Irawan Sekretaris Yayasan Panti Asuhan Baiturrahmah Annur menyampaikan bahwa bantuan berupa barang sudah sampai dan diterima oleh pengurus panti asuhan.
“Alhamdulillah dan terima kasih kami ucapkan kepada PPM Kota Pangkalpinang yang telah peduli terhadap anak yatim/piatu di Panti Asuhan Baiturrahmah Annur Pangkalpinang, semoga menjadi amal jariah, PPM makin maju dan sukses serta selalu di rahmati oleh Allah Swt”, ungkap Irawan.
(Red/nurudin).